Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog

Review External VGA: Gigabyte AORUS GTX 1070 Gaming Box

Advertisemen
Review External VGA: Gigabyte AORUS GTX 1070 Gaming Box

[ad_1]

Lahirnya konektivitas Thunderbolt 3 ternyata memicu regenerasi perangkat VGA eksternal. Tidak aneh memang mengingat Thunderbolt 3 memiliki kemampuan transfer data hingga kecepatan 40 Gbps. Bandwidth sebesar itu sangat penting mengingat masifnya ukuran data grafis yang akan diolah oleh graphics card. Sebelumnya, perangkat VGA eksternal mengandalkan konektivitas “lambat” seperti PCMIA atau mini PCIe yang membuat performa graphics card menjadi sangat terhambat.

Gigabyte AORUS GTX 1070 Gaming Box Official

Hadirnya konektivitas Thunderbolt 3 dari Intel direspon dengan baik oleh sejumlah produsen graphics card ternama seperti Gigabyte. Pertama kali dipamerkan di ajang Computex 2017, perangkat VGA eksternal Gigabyte AORUS GTX 1070 Gaming Box akhirnya resmi dirilis ke pasaran di penghujung bulan Juni 2017 lalu. Akan tetapi berbeda dengan produsen lain, perangkat VGA eksternal dari Gigabyte dijual langsung dengan unit graphics card di dalamnya dengan kisran harga jual $600 (MSRP online). Harga yang ditawarkan memang sangat menarik mengingat perangkat VGA eksternal dari merk lain tanpa unit graphics card di dalamnya, ditawarkan di kisaran harga sekitar $400 (MSRP online) untuk versi paling murah. Terlebih di dalam Gigabyte AORUS GTX 1070 Gaming Box langsung disertakan graphics card kelas high end GeForce GTX 1070.

Laptop tipis hemat daya umumnya hanya menggunakan IGP Intel HD Graphics tanpa dilengkapi graphics card tambahan. Kondisi seperti ini membuat game tidak dapat dinikmati secara maksimal baik dari segi kenyamanan saat dimainkan maupun saat dilihat. Laptop tipis hemat daya dengan konektor Thunderbolt 3 kini dapat disulap menjadi sistem gaming kencang dan bertenaga dengan menggunakan produk seperti Gigabyte AORUS GTX 1070 Gaming Box. Menariknya perangkat VGA eksternal seperti ini tidak membuat faktor mobilitas laptop dikorbankan karena ia tidak harus dibawa bepergian. Dan inilah setumpuk keunggulan Gigabyte AORUS GTX 1070 Gaming Box yang ditawarkan kepada pemilik laptop tipis hemat daya. Mari kita lihat produknya!

Spesifikasi

Gigabyte AORUS GTX 1070 Gaming Box

Graphics Processing

NVIDIA GeForce GTX 1070 8 GB GDDR5
Size (mm) 212 x 96 x 162
Weight (grams) 2377 (External VGA Only)
3066 (External VGA+Bag with Strap+Cables)
PSU 450W | >90% Efficiency (Equal to 80 Plus Gold) | PCI-E 8-pin power
 AC Input 100-240 V~/7-3.5 A/60-50 Hz

Platform Pengujian

Pengujian Gigabyte AORUS GTX 1070 Gaming Box dilakukan dengan menggunakan laptop HP Spectre 13-v022TU (Artikel Review) dengan spesifikasi sebagai berikut:

Processor Intel Core i7 6500U (Base 2,5 GHz/Turbo Boost 3,1 GHz)
Motherboard FCBGA1356 Socket with Intel Skylake-U Premium PCH
Memory 8 GB LPDDR3 1866 MHz (Dual Channel)
Graphics IGP: Intel HD Graphics 520
Storage Samsung MZVLV512HCJH (512 GB NVMe M.2 SSD by PCIe 3.0 x4)
USB 3.1/Thunderbolt 3.0 2 (Type-C Connector)
Pemilihan laptop dengan platform Intel Core i 6th Generation tentu bukan tanpa alasan. Di laptop itu kita dapat melihat sebaik apa performa Gigabyte AORUS GTX 1070 Gaming Box di platform yang menjadi tempat debut pertama konektivitas Thunderbolt 3. Terlebih laptop Core i 6th Generation sangat cocok untuk menggambarkan apa yang akan didapatkan oleh pemilik lama dengan menambahkan perangkat VGA eskternal di sektor performa grafis.

Daftar Isi

Tags:


[ad_2]
Source
Advertisemen

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
© Copyright 2017 berita waeaja - All Rights Reserved - Created By BLAGIOKE Diberdayakan oleh Blogger