[ad_1]
Nama Evan Blass Boleh dibilang sangat âmelejitâ di Twitter melalui akun resminya, yaitu @evleaks. Sang pembocor ulung ini selalu membocorkan aneka wujud smartphone terbaru yang akan diluncurkan oleh para produsen smartphone ternama dunia. Kini, Evan kembali membocorkan smartphone dari salah satu produsen ternama asal Kanada, BlackBerry yang kini tengah berkolaborasi dengan perusahaan asal China, TCL.
Rencana BlackBerry dan TCL yang akan meluncurkan smartphone baru sebenarnya sudah banyak beredar di dunia maya. Kelanjutan kolaborasi kedua perusahaan yang akan menghadirkan smartphone baru tak lepas dari kesuksesan smartphone pertama yang mereka pasarkan, yakni KeyOne. Mengenai smartphone baru yang akan diluncurkan, melalui cuitan Evan Blass di Twitter, smartphone yang akan dihadirkan diberi nama BlackBerry Motion.
Wujud dari BlackBerry Motion ini pun turut diedarkan oleh Evan Blass. Jika dilihat dari wujudnya, desain dari BlackBerry Motion bisa dibilang terlihat biasa-biasa saja. Bahkan banyak yang menilai bahwa smartphone ini memiliki desain yang sangat standar.
Akan tetapi, BlackBerry dan TCL membenamkan spesifikasi yang cukup mumpuni pada BlackBerry Motion ini. Smartphone ini akan ditenagai oleh SoC dari Qualcomm, Snapdragon 625. Sayangnya, untuk kapasitas RAM dan internal storage belum diketahui secara pasti. Namun baterai yang akan diusungnya memiliki kapasitas 4000mAh. Selain itu, panel layarnya dikatakan akan memiliki resolusi 1920 x 1080 pixel Full HD.
: android, BlackBerry, BlackBerry Motion, evan blass, Snapdragon 625[ad_2]
Source