[ad_1]
Setelah sukses dengan Pixel dan Pixel XL di tahun 2016 silam, dikabarkan Google akan meluncurkan smartphone penerusnya yang bernama Pixel 2 dan Pixel 2 XL.
Nantinya kedua smartphone ini akan diluncurkan secara resmi pada tanggal 15 Oktober 2017 tepatnya pukul 9:00 PST dan akan disiarkan juga secara live streaming di YouTube.
Sebelum peluncurannya dimulai, leakster terkenal Evan Blass baru saja membocorkan desain bentuk dari Pixel 2 dan Pixel 2 XL. Terlihat Pixel 2 XL yang dikembangkan LG memiliki desain yang lebih menarik.
Pixel 2 XL dibekali dengan layar 6 inci beresolusi Quad HD dan aspect ratio 18 : 9 karena layarnya memenuhi bagian depan dan memiliki bezel yang tipis. Bentuk lengkungannya sendiri mirip dengan LG G6.
Sementara itu, Pixel 2 XL yang dikembangkan oleh HTC memiliki layar 5 inci dengan resolusi Full HD dan aspec ratio 16 : 9 sehingga bentuknya sendiri tampak biasa saja dibandingkan dengan layar miliki Pixel 2.
Kedua smartphone ini telah dibekali dengan Pixwl Launcher yang memberikan susunan baru pada tampilan antarmukanya dengan serach baru yang berada di atas tombol navigasi virtual dan di bawah icon dock.
Pada bagian belakang kedua smartphone ini terdapat kamera utama 12 MP ditambah LED Flash dan sensor fingerprint. Sementara itu, Pixel 2 memiliki LED Flash yang hadir di sebelah kiri kamera utama dan Pixel 2 XL mempunyai LED Flash yang berada di sebelah kanan kmera utama.
Nantinya Google Pixel 2 dan Pixel 2 XL akan menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 835, RAM 4 GB, storage internal dengan pilihan 64 GB atau 128 GB, dan sistem operasi Android 8.0 Oreo.
Nantinya Google Pixel 2 akan dibanderol dengan harga yang mencapai US$649 atau sekitar Rp 8,7 jutaan untuk 64 GB dan US$749 atau sekitar Rp 10,1 jutaan untuk 128 GB. Sedangkan Google Pixel 2 XL akan dijual dengan harga yang mencapai US$849 atau sekitar Rp 11,4 jutaan untuk 64 GB dan US$949 atau sekitar Rp 12,8 jutaan untuk 128 GB.
[Sumber : Gizmochina]
[ad_2]
Source