Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog

7 Aksesoris Laptop Yang Harus Kamu Pertimbangkan

Advertisemen
7 Aksesoris Laptop Yang Harus Kamu Pertimbangkan

[ad_1]
Aksesoris laptop biasanya merupakan benda-benda yang memudahkan kita berkegiatan dengan laptop kesayangan. Kebutuhan tiap orang memang berbeda. Kami mencoba memilih beberapa yang wajib dipertimbangkan. Saat seseorang memilih laptop sebagai weapon of choice, sudah selayaknya ia bisa membayangkan apa saja yang akan ia lakukan. Dengan begitu mengetahui kebutuhan sehari-hari. Misalnya, seorang fotografer punya kebutuhan yang berbeda dengan seorang akuntan. Di samping kebutuhan yang berhubungan dengan profesi itu, ada beberapa aksesoris laptop yang menjadi kebutuhan dasar (secara fungsional). Lalu, ada pula aksesoris yang membantu bekerja jadi lebih nyaman. Nah, apa saja perangkat itu? Yuk kita lihat, aksesoris keren untuk membangun battle station-mu.

Portable / External Hard Drive

SSD eksternal SAMSUNG T5 250GB

Portable hard drive â€" atau biasa kita sebut hard disk eksternal â€" merupakan perangkat tambahan yang vital. Bahkan ketika kamu punya laptop dengan hard drive berkapasitas besar. Hard drive eksternal bisa membantu sebagai tempat backup data. Tentu saja kita tidak berharap ada masalah dengan laptop. Tapi kalau ada masalah â€" seperti login error Macbook saya â€" HD eksternal sangat membantu. Saat ini, kamu bisa memilih antara hard disk eksternal atau hard drive SSD eksternal. Harga hard drive SSD eksternal biasanya lebih mahal daripada hard disk. Tapi SSD memiliki kecepatan membaca data jauh si atas hard disk. Contoh SSD eksternal adalah Samsung SSD T5 256GB yang seharga ± Rp 1.699.000. Sedangkan contoh HDD eksternal adalah Western Digital Elements 2,5″ 1TB yang seharga ± Rp 738.500. Kunjungi Toko Online

USB Multiport Adapter

USB multiport adapter Ugreen (USB-C, HDMI. USB 3.0)

USB multiport adapter juga merupakan aksesoris laptop yang penting. Apalagi kalau kamu memakai Macbook baru. Dengan alat ini, kita bisa terhubung dengan banyak perangkat lain, walau colokannya berbeda. Misalnya ke TV dengan kabel HDMI, ke handphone dengan kabel USB, dengan flash drive, dll. Yang perlu kamu perhatikan ketika membeli multiport adapter semacam ini adalah jenis colokan yang dimilikinya. Sesuaikan dengan perangkat yang kamu punya. Jangan sampai sudah beli, colokannya berbeda. Lihat di Toko Online

Wireless Mouse

Microsoft Arc Touch wireless mouse

Wireless mouse atau tetikus nirkabel adalah aksesoris laptop untuk kamu yang tidak terbiasa memakai trackpad. Dengan teknologi Bluetooth, tidak ada kabel yang mengganggu dan lebih ringkas kalau mau dibawa. Tergantung kebutuhan dan kesukaan, kamu bisa memilih mouse biasa atau yang lebih canggih seperti gaming mouse. Kamu juga bisa memilih dari berbagai merk terkenal, seperti Logitech. Lihat di Toko Online

Headphone / Earphone

Beats Studio Wireless headphone

Untuk kamu yang hobi mendengarkan musik atau menonton film di laptop, punya headphone atau earphone yang bagus pasti menyenangkan. Selain bisa mendengar dengan suara yang mantap, kamu tidak akan mengganggu orang di sekitarmu. Pilihan headphone atau earphone sangat beragam. Mau yang pakai kabel ada, yang nirkabel juga ada. Mau yang murah dengan suara ala kadarnya, sampai yang mahal dengan suara yang membahana pun bisa. Lihat di Toko Online

Wireless Speaker

JBL Clip 2 wireless speaker

Sebaliknya, kalau kamu ingin mendengarkan musik atau menonton bersama teman, wireless speaker atau portable speaker bisa jadi solusi pas. Dengan perangkat ini, kamu bisa mendengar kualitas suara yang lebih baik. Biasanya, portable speaker juga memiliki kabel sebagai pilihan lain. Kamu bisa menemukan wireless speaker murah sampai yang mahal dengan mudah. Lihat di Toko Online

Monitor

ASUS MB168B portable monitor

Mungkin ini bukanlah aksesoris laptop yang kamu duga. Tapi monitor tambahan bisa sangat membantu. Kalau di rumah, saya memakai monitor tambahan untuk laptop saya. Sehingga bekerja bisa lebih enak. Yang menarik, selain monitor biasa, kamu juga bisa mendapatkan monitor portable. Ya, bentuknya seperti tablet. Jadi bisa dengan mudah dibawa. Tergantung kebutuhanmu. Kalau kamu mau membangun battle station di rumah, mungkin monitor besar lebih sesuai. Tapi kalau kamu butuh yang bisa dibawa kamu bisa mencoba portable monitor. Lihat di Toko Online

Laptop Stand / Lap Desk

Laptop stand dan lapdesk akan membantu kamu menggunakan laptop dengan lebih nyaman. Selain itu ada juga yang kelengkapan lain, seperti kipas, tempat handphone, dll. Biasanya laptop stand kamu pakai di meja. Alat ini akan membantu kamu menggunakan laptop dengan posisi lebih baik (biasanya agak miring/condong). Selain itu, ada juga yang dilengkapi kipas untuk membantu mendinginkan komputer. Sedangkan lapdesk akan membantu kamu menggunakan laptop di pangkuan. Sehingga panas dari laptop tidak mengganggu kakimu, dan posisi laptop juga lebih rata. Lihat di Toko Online Itulah beberapa aksesoris laptop yang patut kamu lirik. Sekali lagi, kebutuhan tiap orang berbeda. Kenali apa yang kamu butuhkan. Kalau bisa meningkatkan kemampuan menggunakan laptop, kenapa tidak?

[ad_2]
Source
Advertisemen

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
© Copyright 2017 berita waeaja - All Rights Reserved - Created By BLAGIOKE Diberdayakan oleh Blogger