Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog

5 Jenis Aplikasi Wajib Android Untuk Handphone Baru

Advertisemen
5 Jenis Aplikasi Wajib Android Untuk Handphone Baru

[ad_1]
Aplikasi apa yang pertama kali kamu pasang ketika punya handphone baru? Tidak pernah memikirkannya? Hm, ijinkan kami memberi sedikit panduan untuk aplikasi wajib Android yang layak kamu install. Pertama-tama, harap kamu pahami kalau kebutuhan dan kebiasaan tiap orang tidak sama. Oleh karena itu, beberapa jenis aplikasi yang kami sebut di bawah ini sebenarnya tidak mutlak. Kami sebut wajib, karena aplikasi ini bisa banyak membantu ketika segera dipasang. Kedua, kami menyebut jenis aplikasi. Karena dalam kategori itu, bisa terdapat berbagai aplikasi dengan fungsi sama. Walau begitu, kami mencoba memberi saran. Proses install aplikasi memang mudah. Namun kalau kamu punya banyak aplikasi di handphone lama, dan memulihkan data di handphone baru, kamu layak memberi prioritas apa yang kami sebut sebagai aplikasi wajib Android ini. Sekali lagi, agar handphone kamu bisa segera berfungsi layak.

Aplikasi Layanan Cloud

Layanan cloud adalah tempat kamu menyimpan data secara online. Sehingga kamu bisa mengaksesnya di mana saja dan kapan saja. Contoh aplikasi cloud adalah Google Drive, Microsoft OneDrive, atau DropBox. Kenapa penting? Karena di sana bisa tersimpan berbagai backup data. Data tersebut bisa jadi penting saat kamu mulai menggunakan aplikasi. Sebaga contoh, kalau kamu membuat cadangan setelan launcher Android. Handphone Android biasanya sudah memiliki aplikasi cloud Google Drive. Tapi kalau kamu juga memakai layanan lain (saya juga menggunakan OneDrive dan DropBox), jelas aplikasi tersebut harus segera kamu pasang. Untuk informasi lebih jauh, silakan baca artikel layanan penyimpanan cloud.

Aplikasi Password Manager

Kamu pasti memakai banyak aplikasi dan punya banyak password. Password Manager adalah layanan tempat kamu menyimpan dan mengelola semua password yang kamu miliki. Kenapa penting? Aplikasi ini akan mempermudah kamu mengisi semua password setelah memasang berbagai aplikasi tersebut. Sehingga kamu tidak perlu takut lupa password akun atau aplikasi bersangkutan. Ada banyak aplikasi password manager tersedia. Sebagian besar pun tersedia di platform lain (misalnya untuk komputer). Salah satu aplikasi password manager yang paling populer adalah LastPass. Kalau kamu ingin pilihan lain, silakan baca artikel soal aplikasi password manager terbaik.

Aplikasi Chatting

Kami pikir aplikasi satu ini sudah sangat jelas. Ya, aplikasi chatting berguna untuk berkomunikasi dengan orang lain. Entah keluarga, teman, rekan bisnis, dll. Oleh karena itu, aplikasi ini jelas merupakan aplikasi wajib dan layak segera kamu pasang di handphone. Selain supaya tetap bisa ngobrol seru, siapa tahu ada berita penting yang datang ketika kamu sedang asik mengelus handphone baru. 😁 Yah, kamu juga tahu kalau ada banyak aplikasi chatting. WhatsApp mungkin menjadi yang paling populer di antara semuanya. Tapi tidak sedikit juga teman yang menggunakan LINE atau Messenger. Kalau kamu pakai WhatsApp, jangan lupa baca informasi tentang backup WhatsApp. Jadi kamu tidak ketinggalan obrolan penting.

Aplikasi Launcher

Ada yang suka dengan penampilan bawaan handphone Android. Tapi ada juga yang suka memasang aplikasi launcher dan membuat tampilan sendiri. Karena launcher merupakan khas Android, maka aplikasi ini jelas kami masukkan dalam aplikasi wajib Android. Kalau kamu suka punya tampilan sendiri, aplikasi launcher layak kamu pasang di awal. Apalagi kalau kamu sudah pernah memakainya dan sudah punya desain tampilan favorit. Dengan begitu, kamu tetap famiiar dengan penampilan maupun gestur di home screen. Kamu bisa menemui banyak aplikasi launcher di Play Store. Misalnya Nova Launcher atau Microsoft Launcher. Kami juga pernah mengulas beberapa aplikasi launcher favorit, beserta koleksi icon pack favorit. Kalau kamu seperti saya yang menggunakan Nova Launcher, jangan lupa baca bagaimana cara backup setelan Nova supaya tampilan tetap sama di handphone baru.

Aplikasi Transfer Data

Aplikasi cloud memang penting. Tapi tidak semua transfer data dilakukan melalui koneksi internet. Oleh karena itu, kamu juga perlu punya aplikasi transfer data. Aplikasi ini penting kalau kamu menyimpan data di komputer. Berguna juga sebagai alternatif kalau kabel data (USB) kebetulan tidak tersedia. Rata-rata aplikasi seperti ini mendukung transfer data melalui Wi-Fi dengan koneksi lokal (bukan internet). Kamu juga bisa menemui aplikasi transfer data di Play Store. Mulai dari AirDroid, ShareIt, dll. Kami pun pernah menulis koleksi aplikasi transfer data pilihan. Itulah jenis aplikasi wajib Android yang kami nilai layak untuk segera dipasang. Sekali lagi, dengan aplikasi di atas, kamu bisa menyelesaikan proses instalasi, login, memulihkan data, dan tetap berkomunikasi dengan baik. Semoga bisa membantu.

[ad_2]
Source
Advertisemen

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
© Copyright 2017 berita waeaja - All Rights Reserved - Created By BLAGIOKE Diberdayakan oleh Blogger