Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog

ID-Cooling Umumkan Addressable RGB Liquid Cooler Chromaflow 240

Advertisemen
ID-Cooling Umumkan Addressable RGB Liquid Cooler Chromaflow 240

[ad_1]
ID-Cooling merupakan produsen perangkat pendingin PC yang namanya sudah cukup dikenal di Indonesia. Perusahaan tersebut baru menghadirkan produk terbaru mereka, yaitu Chromaflow 240 AIO Water Cooling. Fitur utama yang ditawarkan dari produk terbaru mereka tersebut adalah addressable RGB Lighting, baik itu di bagian pump maupun juga di fan. Menurut ID-Cooling, pump dari AIO Water Cooler ini menggunakan micro-fin cooper unutk memastikan kemampuan pendinginan yang lebih baik dari desain sebelumnya. Kemudian, sebagai fitur utama dari AIO Water Cooler, terdapat addressable RGB Lighting berbentuk cincin yang terletak di bagian atas pump. AIO Water Cooler ini juga akan menggunakan premium sleeved tubing, di mana di setiap ujung tube ini akan dipasang konektor solid. Sesuai namanya, perangkat ini menggunakan radiator dengan panjang 240 mm. Chromaflow 240 ini akan hadir dengan 2 buah fan ZF-12025 RGB. Setiap fan dilengkapi dengan 14 buah addressable RGB LED yang terpasang pada frame fan tersebut. Kipas ini dapat bekerja secara PWM dari 900RPM hingga 2000RPM, dengan pada kecepatan maksimum kipas ini dapat memberikan airflow 55.2 CFM. Di frame fan ZF-12025 juga terdapat rubber dampeners untuk mengurangi getaran dari fan ini. Untuk konektor RGB Lighting, Chromaflow 240 ini menggunakan kabel yang berbeda untuk pump dan fan. Tersedia juga RGB Splitter untuk mengakomodasi 4 buah perangkat RGB lain. Splitter ini dapat dihubungkan langsung ke RGB Header di motherboard. Universal mounting juga ditawarkan di Chromaflow 240 ini. Mounting tersebut akan kompatibel dengan platform Intel LGA2066/2011/1366/1150/1151/1155/1156/775 dan AMD AM4/FM2+/FM2/FM1/AM3(+)/AM2(+).
Untuk harga, ID-Cooling Chromaflow 240 ini disebut akan dipasarkan dengan harga $119.99. Berdasarkan informasi di boks Chromaflow 240, AIO Water Cooler ini akan kompatibel dengan software Aura Sync dan Mystic Light.
Tags:


[ad_2]
Source
Advertisemen

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
© Copyright 2017 berita waeaja - All Rights Reserved - Created By BLAGIOKE Diberdayakan oleh Blogger