Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog

Apa Yang Baru Dari iOS 12?

Advertisemen
Apa Yang Baru Dari iOS 12?

[ad_1]
Di konferensi WWDC 2018, Apple mengumumkan iOS 12. Bersama pengumuman itu, Apple juga memperkenalkan beberapa hal baru. Apa sajakah itu? Hm, untuk iOS 12, Apple disebut meletakkan fokusnya pada peningkatan kualitas iOS secara umum. Walau ada beberapa hal baru, sebagian besar lebih merupakan pengembangan dari aplikasi atau fitur yang ada. Apple menyebutkan kalau iOS 12 memiliki performa yang lebih baik, termasuk untuk perangkat lama (mulai dari iPhone 5s). Mereka menyatakan kalau beberapa aplikasi atau fitur bekerja lebih optimal. Misalnya seperti membuka kamera 70% lebih cepat, atau keyboard muncul 50% lebih cepat dan lebih responsif.

ARKit 2

Apple meneruskan ambisinya dengan augmented reality (AR). Melalui ARKit 2, nantinya pengguna aplikasi bisa bermain game AR dengan obyek yang sama di perangkat yang berbeda. Apple juga bekerja sama dengan Pixar untuk membuat format file baru USDZ, dan juga bekerja sama dengan LEGO.

Memoji & Animoji Baru

Setelah Animoji di tahun lalu, sekarang Apple memperkenalkan Memoji. Pada dasarnya, Memoji adalah Animoji yang dibuat sebagai avatarmu. Kamu bisa mengaturnya sesuai keinginan. Selain itu, Apple juga memberikan Animoji beberapa karakter dan gerakan baru.

Siri Shortcut

Siri sering disebut sebagai asisten virtual yang tertinggal kalau dibanding pesaingnya, Amazon Alexa dan Google Assistant. Sekarang, Apple meningkatkan kemampuan Siri sehingga bisa membantumu lebih cepat dan lebih personal. Kamu bisa mengatur perintah suara tertentu dan membuat shortcut untuk tindakan tertentu di aplikasi tertentu.

Aplikasi Photos

Aplikasi Photos mendapat beberapa fitur baru. Salah satunya adalah tab For You, yang mengumpulkan foto Memories dan iCloud Shared Albums di satu tempat. Lalu fitur saran untuk berbagi ke teman juga jadi lebih baik. Teman bisa diminta mengirim foto yang berasal dari acara atau perjalanan yang sama. Selain itu saran pencarian juga lebih relevan berdasarkan acara, orang, tempat, grup, kategori, dll. Yang menarik, beberapa fitur ini juga diumumkan Google Photos beberapa waktu yang lalu.

Group FaceTime

Akhirnya, FaceTime mendukung panggilan untuk grup. Selama ini aplikasi video call dari Apple ini hanya bisa dipakai satu lawan satu (kayak tinju aja). Kini, dengan group FaceTime, Apple tidak tanggung-tanggung membuatnya bisa sampai 32 orang! Terus terang, menurut saya, ini bukan ide yang baik. Tampilannya pun kelihatannya kurang efisien. Tapi ya kita lihat saja nanti.

Atur Penggunaan iPhone atau iPad

Dengan iOS 12, kamu bisa mengatur waktu interaksi dengan iPhone atau iPad yang lebih baik. Ada mode baru untuk Do Not Disturb, pilihan baru untuk notifikasi, dan informasi penggunaan perangkat dengan Screen Time. Fitur Screen Time akan membantu orang tua mengontrol bagaimana anak mereka menghabiskan waktu dengan iPhone atau iPad miliknya.

Perubahan Aplikasi

Apple merubah tampilan beberapa aplikasi seperti Apple Books dan Apple News. Selain itu, aplikasi Voice Memo kini tersedia untuk iPad dengan tambahan dukungan sinkronisasi iCloud. Beberapa perubahan juga terjadi di aplikasi Stocks (tersedia untuk iPad), CarPlay (dukungan aplikasi pihak ketiga), dan Wallet (mendukung kartu pelajar).

[ad_2]
Source
Advertisemen

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
© Copyright 2017 berita waeaja - All Rights Reserved - Created By BLAGIOKE Diberdayakan oleh Blogger