Advertisemen
Beda Pilihan, Jangan Terpecah Belah Gubernur H Nurdin Basirun mengingatkan kepada seluruh elemen masyarakat untuk tetap bahu membahu dan bekerjasama agar Pilkada di Ibukota Provinsi Kepri Kota Tanjungpinang bisa berjalan dengan baik dan lancar. Situasi yang kondusif dalam mengikuti pilkada tidak terlepas dari sinergitas dan netralitas dari TNI POLRI dan ASN. âMari kita jadikan Pilkada Tanjungpinang sebagai momen untuk bersilaturahmi dan tidak terpecah karena berbedanya pilihan,â kata Nurdin usai menghadiri Vicom Bersama Menkopolhukam, Mendagri, Kapolri, Panglima TNI tentang Persiapan Pelaksanan Pilkada Serentak di Mapolda Kepri, Batu Besar, Kota Batam, Senin (25/6). Saat vidio konferensi itu, hadir Kapolda Kepri Irjen Pol. Didid Wadjanardi, Danlantamal IV Tanjungpinang Laksma TNI Ribut Eko Suyatno, Wakapolda Kepri Brigjen Pol. Yan Fitri Halimansyah, Kasrem 033/WP Kolonel Jimmi Watuseke, Kepala Binda Prov. Kepri Brigjen Pol. Suharyono, Kapolresta Barelang Kombes Pol Hengki, Danlanal Batam Kolonel Laut Iwan Setiawan. Kapolda Kepri dalam kesempatan itu mengatakan, sejauh ini wilayah Tanjungpinang yang mengikuti Pilkada Walikota dan Wakil Walikota masih berjalan dengan aman terkendali. Mulai dari perencanaan, penempatan pasukan dan penganggaran sudah dijalankan sebagaimana mestinya sehingga pelaksanaan pilkada tidak terganggu. âUntuk pendistribusian material logistik pilkada akan dilakukan pengawalan dan tetap waktu sampai ke TPS-TPS. Tetap berkoordinasi dengan stake holder lainnya dalam pengamanan pilkada,â kata Kapolda. Menkopolhukam Wiranto mengatakan semua pihak mengarapkan pilkada berjalan jujur, adil dan tidak memecah belah walaupun berbeda pilihan. Pelaksanaan Pilkada diharapkan berjalan dengan aman dan netralitas serta tertib âJaga Netralitas TNI POLRI dan ASN dalam mengikuti pilkada,â kata Wiranto. Wiranto juga mengingatkan kepada setiap paslon untuk bersikap kesatria dalam kesiapan untuk menang dan siap juga akan kekalahan.
Sumber: Humas Kepri
Advertisemen