[ad_1]
Oketekno.com â" Sebagai salah satu brand yang baru di Indonesia, Honor sudah langsung mendapatkan popularitasnya sendiri setelah meluncurkan berbagai perangkat Smartphone besutannya ke Tanah Air. Nah, untuk memanjakan para pecinta gadget di Indonesia, kali ini anak perusahaan Huawei tersebut berencana untuk menghadirkan Smartphone dual kameranya lagi, yaitu Honor 7A.
Untuk perangkat Smartphone Honor 7A ini bisa dibilang memiliki tujuan yang sama dengan Honor 7X yakni dihadirkan kepada para kaum muda Indonesia sebab 7A ini juga datang dengan sejumlah fitur modern dan kekinian namun dengan harga terjangkau.
Simak Nih:Â Segera Meluncur, Spesifikasi Honor 9i Sudah Terungkap Jelas di TENAA
Honor 7A telah mengusung setup dual kamera utama yang mana masing-masing lensa beresolusi 13MP dan 2MP serta sudah dilengkapi dengan fitur PDAF juga. Dengan menggunakan kombinasi tersebut, tentu saja Smartphone tersebut dapat digunakan untuk mengambil gambar dengan mode portrait untuk menghasilkan gambar fokus dan menghasilkan efek bokeh yang berkualitas.
Sedangkan untuk kamera depannya, Honor 7A hadir dengan lensa kamera beresolusi 8MP dan sudah dilengkapi dengan berbagai dukungan fitur terkini. Saat sesi peluncurannya kemarin lalu, contoh hasil kamera selfie yang didapatkan tampak lebih alami dan natural.
Tidak hanya untuk berselfie saja, untuk kamera depannya ini juga bisa digunakan sebagai face unlock yang mana dapat membuka kunci layar Smartphone dalam kurun waktu kurang dari 1 detik. Untuk menambahkan keamanannya, Honor 7A juga dibekali dengan fingerprint sensor di bagian casing belakangnya.
Ketahui Yuk:Â Honor 7S, Smartphone Ringan Hanya Rp 1 Jutaan Resmi Diluncurkan
Lalu dalam urusan performa, Smartphone terbaru besutan Honor ini telah didukung dengan komponen chip processor 8 inti Snapdragon 430 yang didukung dengan kapasitas internal RAM sebesar 3GB dan penyimpanan seluas 32GB yang mana masih dapat diperluas lagi menggunakan microSD dengan kapasitas maksimal 256GB.
Memiliki dual Slot SIM, Honor 7A mengusung layar seluas 5.79 inch beraspek ratio 18:9. Untuk bodi rampingnya yang hanya 7.8 mm ini memiliki 3 varian warna, diantaranya yakni hitam, gold dan biru. Sedangkan untuk sistem operasi yang dijalankan yakni Android Oreo dan dilapisi dengan EMUI 8.0 serta disokong dengan kinerja baterai sebesar 3.000 mAh.
Presiden Honor Indonesia, James Yang mengatakan kalau kapasitas baterai tersebut mampu bertahan selama 7 jam untuk bermain game dan 16 jam untuk bicara. Lalu untuk harganya sendiri hanya senilai Rp 7.899.000 yang akan hadir dalam program flash sale di Shopee pada tanggal 7 Juni pukul 12.00 siang.
baca juga:Â Ini Dia 2 Smartphone Andalan Honor yang Siap Hadir di Indonesia
[ad_2]
Source